-->

daftar harga mobil mitsubishi

harga mobil mitsubishi - Pada tahun 2013 ini Mitsubishi  masih tetap akan memperebutkan pasaran mobil di Indonesia setelah tahun lalu berhasil menempati peringkat 3 dalam penjualan mobil nasional. Harga mobil Mitsubishi untuk kelas penumpang berkisar dari 130 jutaan sd 1,2 milyar. Sebenarnya harga yang diberikan Mitsubishi lumayan kompetitif jika dibanding pesaing lainnya tetapi hasil penjualannya masih jauh dibawah mobil kelas niaga yang dijual Mitsubishi.

mobil Mitsubishi Lancer tampil secara mewah, namun nampaknya mobil seperti ini masih kecil pangsa pasarnya di Indonesia. Di kelas pick-up dengan Strada Triton pun belum bisa berbuat lebih banyak dalam meningkatkan penjualan. Menurut analisis mobil jenis ini tergolong mahal walaupun sebenarnya kualitasnya cukup bagus.

daftar harga mobil mitsubishi
Penjualan mobil kelas mobil penumpang, Mitsubishi menjadikan Pajero, Outlander dan Mirage sebagai ujung tombaknya. Di penghujung tahun 2012 Mitsubishi mengeluarkan kelas mobil murah Mirage dengan harga 139 sd 165 juta. Diperkirakan langkah ini mendapat respon positif dari konsumen. Sebagian besar penjualan dari segmen mobil penumpang disumbang oleh mirage sebesar 68% pada kuartal I 2013. Mungkin pada awalnya ini sekedar coba-coba tetapi hasil yang baik tidak menutup kemungkinan Mitsubishi akan memberikan energi lebih pada segmen mobil penumpang.

Jenis kendaraan niaga masih terlalu mendominasi hasil permasaran Mitsubishi. Dari total penjualan tahun 2012 yang mencapai 148.918 unit, 124 ribu diantaranya berasal dari segmen mobil niaga. Keadaan ini akan terus berlanjut pada tahun 2013. Mobil angkutan ringan dan berat memang spesialisasi Mitsubishi dan akan bersaing keras dengan sesama pabrikan jepang Isuzu yang juga fokus dan jagoan di segmen ini.

Bagi anda para pengusaha tentunya informasi mengenai produk Mitsubishi tidak boleh anda lewatkan. Mobil angkut yang kuat, irit dan tentu saja murah bisa anda bandingkan dengan produk pabrikan lain sehingga anda bisa memilih dan mendapatkan mobil angkut yang tepat untuk meningkatkan usaha anda. Untuk informasi harga bisa anda lihat pada daftar harga mobil Mitsubishi baru tahun 2013 di bawah ini.

Harga Mitsubishi Lancer
EX 2.0 GT: Rp 415 Juta
Lancer Evolution:  Rp 1,270 Milyar

Harga Pajero
Sport GLS 4x2 M/T: Rp 386 Juta
Sport Exceed 4x2 A/T: Rp 403 Juta
Sport GLX 4x4 M/T: Rp 437 Juta
Sport Dakar 4x2 A/T: Rp 441 Juta
Sport Dakar 4x4 A/T: Rp 506,5 Juta
Super Exceed: Rp 1,2 Milyar

Harga Outlander Sport
GLX: Rp 293 juta
GLS: Rp 310 juta
PX: Rp 333 juta

Harga Colt T120ss
Chassis T120ss 1.5 MPI: Rp 78,6 Juta
Pick Up Standard: Rp 82 Juta
Pick Up Flat Bed: Rp 82,3 Juta
Pick Up WD 3 Ways: Rp 84,3 Juta

Harga Strada Triton
Single Cab GLX: Rp 235 Juta
Double Cab HD-X: Rp 288 Juta
Double Cab GLS: Rp 306 Juta
Double Cab GLS AB: Rp 316 Juta
Exceed M/T: Rp 326 Juta
Exceed A/T: Rp 336 Juta

Harga Mirage
GLX: Rp 139 Juta
GLS: Rp 152 Juta
Exceed: Rp 165 Juta

Harga FUSO
FM 517 HS 4x2: Rp 450 Juta
FM 517 HL 4x2: Rp 477 Juta
FN 517 ML2 6x2: Rp 562 Juta
FN 527 MS 6x4: Rp 663 Juta
FN 527 ML 6x4: Rp 675 Juta
FN 617: Rp 599 Juta
FN 627: Rp 735 Juta

Harga Mitsubishi Fuso Colt Diesel
FE 71: Rp 188,9 Juta
FE 71 BC 110 PS: Rp 183,4 Juta
FE 73 110 PS: Rp 216,8 Juta
FE 73 HD 110 PS: Rp 226,2 Juta
FE 74 S: Rp 232,9 Juta
FE 74 HD 125 PS: Rp 232,2 Juta
FE 83 BC 110 PS: Rp 231,2 Juta
FE 84G BC 136 PS: Rp 246,1 Juta
FE Super HD 136 PS: Rp 243,4 Juta
FE 84G HD-L 136 PS: Rp 257,8 Juta


Harga Colt L300
Chassis: Rp 134,5 Juta
Pick Up Standard: Rp 140,1 Juta
Pick Up Flat Bed: Rp 140,65 Juta
Minibus Standard High Roof Non AC : Rp 167,15 Juta
Minibus High Roof Deluxe AC: Rp 181,45 Juta


Harga FV51JH Tractor Head 380 PS: Rp 951 Juta

*Daftar harga mitsubishi di atas adalah harga off the road di jakarta sehingga sifatnya untuk perkiraan harga saja
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner